Rabu, 02 Maret 2011

GAMETEK(Game Teknologi)

Game teknologi merupakan sebuah teknologi yang di gunakan untuk mendukung sebuah game tersebut dapat dijalankan atau digunakan sebagai suatu sarana yang bersifat mengibur dan bisa juga menjadi sarana pendidikan bagi kita.


Tahapan-tahapan pembuatan game
Anda mungkin pernah memainkan baik itu game console (playstation,xbox,Nintendo,sega,dll) maupun game untuk computer pribadi. Namun pernahkan terlintas dalam pikiran anda untuk membuat game sendiri?! Jika anda ingin membuat game anda sendiri, berikut syarat-syarat yang harus anda miliki :
  • Tentu saja anda harus memiliki pengetahuan dasar untuk menggunakan komputer
  • Memiliki pengetahuan tentang software pendukung dan fungsinya
  • Memiliki pengetahuan tentang berbagai macam format file
  • Mempunyai bakat / talenta di bidang seni khususnya
  • Memiliki logika yang tajam
  • Mempunyai motivasi
Jika telah memiliki syarat-syaratnya maka kita siap untuk membuat sebuah game, untuk dapat membuat sebuah game berikut tahapan-tahapannya :
Menentukan genre game apa yang akan kita buat?
  • Real Time Strategy (RTS)
  • Massively Multiplayer Online Role Playing Game (MMORPG)
  • first person shooter (FPS)
  • Massively Multiplayer Online First Person Shooter (MMOFPS)
  • Role Playing Game (RPG)
Menentukan gameplay game
Gameplay adalah sistem jalannya game tersebut, mulai dari menu, area permainan, save, load, game over, story line, misiion sukses, mission failed, cara bermain dan sistem lainnya harus Anda tentukan. 
Mentukan grafis
untuk membuat game anda harus menentukan jenis grafis yang akan anda pakai, Jenis grafis secara sederhana dapat dibagi menjadi tiga yaitu jenis kartun , semi realis atau realis
Profesi dalam pembuatan game
Berikut merupakan beberapa profesi pembuat game :
  • Programmer
  • Texture maker
  • 3d modeler
  • Music composer
  • Koreografer
  • Graphic design.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar